25 November 2024

Punya Banyak Perhiasan, Ratu Elizabeth II Akan Dimakamkan dengan Aksesori Ini


9144 views

Bangkinang - Ratu Elizabeth II yang meninggal di usia 96 tahun akan segera disemayamkan. Jenazahnya kini sudah tiba Istana Buckingham bersama keluarga dan orang-orang terdekat untuk yang terakhir kalinya. Pemakaman ibu dari Raja Charles III itu sendiri belum dilakukan tapi pakar kerajaan menyebut ia akan dikubur dengan sejumlah perhiasan penting.


Seorang anggota kerajaan yang meninggal sering kali dikubur dengan barang-barang berharga miliknya, termasuk aksesori mahal. Tapi pakar menyebut jika Ratu Elizabeth II adalah sosok yang sederhana. Karena itu, ia tidak akan disemayamkan dengan mahkota atau kalung berlian. Dilaporkan dua perhiasan sentimental saja sudah cukup untuk menemaninya.

Hal itu disampaikan Lisa Levinson selaku Kepala Natural Diamond Council. Ia mengungkap jika peti Ratu Elizabeth II sepertinya tidak akan dihiasi batu-batu mulia meski memang dibuat dari material kayu ek yang sulit didapat dan dilapisi timah. Tapi untuk jenazah sendiri akan dipakaikan cincin kawin dan sepasang anting.

"Yang Mulia adalah wanita yang sangat rendah hati jadi rasanya tidak mungkin didandani dengan apapun selain cincin kawin Welsh yang sederhana ketika disemayamkan dan sepasang anting mutiara," kata Lisa.

Cincin kawin tentu memiliki makna mendalam karena melambangkan cintanya kepada mendiang Pangeran Philip. Lisa pun menambahkan jika cincin pertunangan Ratu sendiri yang berliannya diambil dari mahkota sang ibu mertuanya sepertinya akan diberikan kepada anak perempuannya, Putri Anne.

Ratu Elizabeth II dikenal memiliki koleksi perhiasan yang luar biasa bahkan disebut menjadi yang termahal di dunia. Dikatakan ia sendiri memiliki 300 aksesori, termasuk 98 bros, 34 anting, dan 15 cincin. Ketika tidak dikenakan, barang-barang mahal itu disimpan di galerinya di Istana Buckingham.






 

Artikel Terkait